Mengenal 3 Sosok Pria yang Pernah Mengisi Kehidupan Titiek Puspa

1 day ago 7

Titiek Puspa Mengenal 3 Sosok Pria yang Pernah Mengisi Kehidupan Titiek Puspa/Foto: Instagram @melly_goeslaw

Jakarta, Insertlive -

Kepergian penyanyi legendaris Titiek Puspa telah meninggalkan duka yang mendalam bagi industri hiburan Tanah Air. Titiek Puspa diketahui telah meninggal dunia pada Kamis (10/4), meninggalkan banyak karya legendaris yang tetap menjadi favorit masyarakat.

Tak hanya soal karya yang ia hasilkan, kehidupan pribadi Titiek Puspa juga kerap menjadi sorotan. Titiek Puspa diketahui telah tiga kali menikah selama hidupnya. Lantas siapa saja sosok pria yang pernah menjadi suami Titiek Puspa? Berikut profil mereka.

1. Kasno (1957)

Kasno merupakan suami pertama Titiek Puspa yang menikahi sang penyanyi legendaris itu pada tahun 1957. Tak banyak informasi soal suami pertama Titiek Puspa, namun rumah tangga mereka berakhir dengan perceraian di tahun yang sama.


2. Zainal Ardi (1959-1968)

Titiek Puspa kemudian menikah dengan Zainal Ardi pada tahun 1959, namun kemudian bercerai pada tahun 1968. Pada pernikahan ini, Titiek Puspa dan Zainal Ardi dikaruniai dua orang putri, yakni Petty Tunjungsari dan Ella Puspasari. Zainal Ardi diketahui merupakan seorang penyiar Radio Republik Indonesia (RRI) dan jarang tersorot media.

3. Mus Mualim (1970-1990)

Mus Mualim alias Muslim merupakan sosok suami terakhir Titiek Puspa yang menikahi sang penyanyi legendaris pada tahun 1970. Namun bukan perceraian yang memisahkan, Mus Mualim meninggal dunia pada 1990.

Mus Mualim menjadi suami Titiek Puspa yang memberikan dukungan besar di balik layar. Ia diketahui turut serta mengasah kemampuan menulis lagu sang istri hingga menjadi penyanyi sukses di industri musik Indonesia.

Sosok suami terakhir Titiek Puspa ini diketahui merupakan seorang composer dan musisi andalan Tanah Air, di mana ia sempat tampil bersama orkes keroncong RRI Cirebon sebelum akhirnya terjun ke dunia musik dan film.

Mus Mualim tercatat sebagai penata musik untuk sejumlah film populer di era 1960 hingga 1970-an, seperti Minah Gadis Dusun (1965), Di Balik Cahaya Gemerlapan (1976), dan Inem Pelayan Sexy (1976).


Menikah tiga kali, Titiek Puspa tak menikah lagi usai ditinggal Mus Mualim berpulang. Ia kemudian terus berkarya hingga akhir hayatnya, menciptakan sederet karya yang terus diingat oleh masyarakat Indonesia.

(asw/fik)

Tonton juga video berikut:

Read Entire Article
Gossip