Nasib Tuntutan Hukum Pandji Pragiwaksono Usai Dituding Hina Adat Toraja

4 hours ago 2

Pandji Pragiwaksono Nasib Tuntutan Hukum Pandji Pragiwaksono Usai Dituding Hina Adat Toraja/Foto: Dini Astari

Jakarta, Insertlive -

Komika Pandji Pragiwaksono baru-baru ini menjadi sorotan usai diduga telah menjadikan adat Toraja sebagai bahan candaan dalam salah satu penampilannya. Potongan video yang diketahui berasal dari penampilan Pandji di tahun 2013 itu mendadak viral di media sosial.

Akibat candaan yang kembali viral itu, Pandji Pragiwaksono dilaporkan ke Bareskrim Polri oleh Aliansi Pemuda Toraja dengan dugaan penghinaan serta ujaran bernuansa SARA.

Pada materi penampilan tersebut, Pandji Pragiwaksono menyinggung soal tradisi pemakaman masyarakat Toraja yang dinilai telah menghina nilai-nilai adat dan budaya setempat. Akibat laporan ini, Pandji kemudian dihadapkan dengan dua jalur penyelesaian, yakni hukum negara dan hukum adat.


Pihak lembaga adat Toraja menyebut bahwa sanksi adat yang kemungkinan diterapkan kepada Pandji Pragiwaksono adalah denda yang dibayar dengan 50 ekor kerbau.

Komika itu diketahui telah angkat bicara dalam sebuah unggahan panjang di Instagram pribadinya. Pandji mengaku sudah berdialog dengan Sekjen Aliansi Adat Nusantara (AMAN), Rukka Sombolinggi terkait penyelesaian masalah ini.

"Dari obrolan itu, saya menyadari bahwa joke yang saya buat memang ignorant, dan untuk itu saya ingin meminta maaf sebesar-besarnya kepada masyarakat Toraja yang tersinggung dan merasa dilukai," tulis Pandji pada unggahan itu, dikutip Rabu (5/11).

Ia kemudian mengungkapkan bahwa penyelesaian secara hukum adat hanya dapat dilakukan di Toraja. Oleh karena itu, Pandji Pragiwaksono dengan bantuan Rukka Sombolinggi berencana untuk bertemu dengan perwakilan adat langsung di Toraja.

"Ibu Rukka bersedia menjadi fasilitator pertemuan antara saya dengan perwakilan dari 32 wilayah adat Toraja. Saya akan berusaha mengambil langkah itu," ujar Pandji.


[Gambas:Instagram]

Meski demikian, jika waktu tak memungkinkan pertemuan itu, Pandji akan tetap menghormati dan menjalani proses hukum yang berlaku.

"Namun bila secara waktu tidak memungkinkan, saya akan menghormati dan menjalani proses hukum negara yang berlaku," tuturnya.

Pandji Pragiwaksono juga menegaskan bahwa ia akan belajar dari kejadian ini dengan harapan dirinya bisa menjadi komika yang lebih baik di masa depan.

"Saya akan belajar dari kejadian ini, dan menjadikannya momen untuk menjadi pelawak yang lebih baik, lebih peka, lebih cermat, dan lebih peduli," kata Pandji.

Proses laporan hukum yang menyeret Pandji Pragiwaksono hingga saat ini masih dalam proses penyelidikan.

(asw/yoa)

Tonton juga video berikut:


Read Entire Article
Gossip