Ini Daftar 5 Komika Terkaya di Indonesia, Ada Raditya Dika/Foto: Dini Astari
Jakarta, Insertlive -
Banyak komika di Indonesia yang hadir untuk memberikan hiburan hingga kritik yang dibalut dalam penampilan humor yang apik. Beberapa dari mereka kemudian juga dikenal dengan berbagai humor mereka yang ikonik.
Namun menjadi sebuah pertanyaan soal berapa penghasilan mereka sebagai komika yang humornya menghibur publik. Terungkap bahwa banyak dari komika Indonesia yang memiliki kekayaan fantastis. Berikut merupakan daftar lima komika terkaya di Indonesia.
1. Mongol Stres
Sosok komika Mongol Stres dikenal sebagai salah satu komika dengan bayaran termahal. Beberapa waktu lalu, komika ini mengungkap bahwa dirinya pernah mendapatkan bayaran senilai Rp200 juta dalam sekali manggung. Padahal saat itu, Mongol Stres hanya tampil selama 15 menit.
2. Marshel Widianto
Selanjutnya ada Marshel Widianto, yang disebut mampu mengantongi bayaran sebesar Rp28 juta dalam satu kali tampil selama 30 menit. Memiliki bayaran besar, Marshel diketahui kini berhasil membangun rumah impian.
3. Dodit Mulyanto
Komika asal Blitar Dodit Mulyanto juga masuk dalam daftar komika terkaya di Indonesia. Selama berkarier sebagai komika, ia diketahui pernah menerima Rp50 juta untuk satu kali tampil. Penghasilannya juga disebut 25 kali lebih tinggi dibandingkan saat dirinya masih menjadi guru. Jumlah tersebut belum termasuk bayarannya dari membintangi berbagai film.
4. Kiky Saputri
Komika Kiky Saputri juga merupakan salah satu komika terkaya di Indonesia, apalagi dirinya kini telah sibuk wara-wiri di layar televisi. Terkenal dengan humornya yang 'pedas' saat me-roasting seseorang, Kiky Saputri disebut bisa menerima bayaran hingga Rp25 juta dalam penampilan berdurasi kurang lebih 10 menit.
5. Raditya Dika
Terakhir, ada komika Raditya Dika yang kekayaannya tentu tak perlu dipertanyakan lagi. Ia yang kini dikenal sebagai salah satu komika legendaris disebut bisa mendapatkan penghasilan hingga Rp525 juta dalam satu bulan.
Selain itu, pendapatannya dari menulis buku juga bisa mencapai Rp1,25 miliar per tahun, membuatnya menjadi sosok komika terkaya di Indonesia. Jumlah pendapatan itu bahkan belum termasuk penghasilan dari konten yang ia unggah di YouTube.
Itulah sederet komika terkaya di Indonesia dengan penghasilan yang fantastis, beberapa dari pendapatan tersebut bahkan belum termasuk penghasilan mereka di bidang lain, seperti bisnis hingga membintangi film dan hadir di acara televisi.
(Arundati Swastika)
Tonton juga video berikut: