Go Public, Nino Fernandez Akhirnya Unggah Foto Bareng Steffi Zamora

6 hours ago 5

Go Public, Nino Fernandez Akhirnya Unggah Foto Bareng Steffi Zamora Go Public, Nino Fernandez Akhirnya Unggah Foto Bareng Steffi Zamora/Foto: Instagram

Jakarta, Insertlive -

Aktor Nino Fernandez akhirnya membagikan foto bersama Steffi Zamora di unggahan terbaru di akun Instagram pribadinya.

Pada Sabtu (10/5), Nino membagikan foto dirinya dan Steffi yang berpose bersama saat menghadiri pernikahan Luna Maya dan Maxime Bouttier di Bali. Nino terlihat tampan dengan mengenakan kemeja putih serta jas dan celana hitam. Sementara Steffi tampak cantik dengan gaun panjang berwarna cokelat.

Dalam unggahannya, Nino menyampaikan ucapan selamat dan turut berbahagia atas pernikahan Luna dan Maxime. Pria 41 tahun itu berharap Luna dan Maxime selalu diberkati dengan kesehatan dan kebahagiaan.


"Luna dan Max, terima kasih udah ngundang kami ke pernikahan kalian yang sangat indah dan sakral di sini, di Ubud. Gak bisa bayangin tidak menjadi bagian dari hari istimewa ini," tulis Nino.

"Gw berharap kalian berdua memiliki perjalanan yang luar biasa bersama dalam hidup. Semoga kalian selalu diberkati dengan kesehatan, kekayaan, dan kebahagiaan. Dengan banyak cinta! Mr. & Mrs. Bouttier ❤️," tutupnya.

[Gambas:Instagram]

Meski unggahan itu dipersembahkan untuk Luna dan Maxime, netizen dibuat salah fokus dengan potret Nino dan Steffi. Banyak yang menyebut kedua artis itu akhirnya bisa go public setelah diisukan berpacaran.

"Nino said : pada berisik nih netizen gue keluarin aja sekalian 😂😂😍😍," tulis @lus***.


"Finally post bareng steffii, walaupun hati mungielll ini aga potek tpi gapapa om😭💗," komentar @bil***.

"FINALLYYYYYYY GO PUBLIC😍😍😍😍," kata akun @ars***.

Sebelumnya Nino Fernandez menjadi salah satu artis yang menjadi sorotan saat menghadiri pernikahan Luna Maya dan Maxime Bouttier di Bali pada Rabu (7/5) gegara duduk bersebelahan dengan Steffi Zamora.

Momen kebersamaan Nino dan Steffi terungkap saat kamera menyoroti para tamu undangan yang hadir. Tampak Nino dan Steffi yang duduk di samping aktris Nirina Zubir.

Nino sendiri telah resmi bercerai dengan Hannah Al Rasyid setelah menggelar pernikahan secara diam-diam pada 2020 lalu. Setelah bercerai, Nino dikabarkan memiliki hubungan asmara dengan Steffi.

Isu itu berembus setelah keduanya merayakan momen Natal bersama. Meski sudah membagikan foto bersama di media sosial, Nino masih belum memberikan klarifikasi apa pun terkait isu adanya hubungan asmara di antara keduanya.

(agn/agn)

Tonton juga video berikut:

Read Entire Article
Gossip